675 ilustrasi perang tondano istimewa

Perlawanan Rakyat Indonesia Terhadap Portugis dan Spanyol

  • Kedatangan Bangsa Portugis ke Indonesia
    1511

    Kedatangan Bangsa Portugis ke Indonesia

    Rombongan penjelajah Eropa dari Bangsa Portugis adalah bangsa yang pertama kali sukses masuk wilayah Indonesia, tepatnya di kesultanan Malaka pada tahun 1511 Masehi, dengan dipimpin Alfonso de Albuquerque.
  • Perlawanan Rakyat Minahasa Terhadap Portugis
    1512

    Perlawanan Rakyat Minahasa Terhadap Portugis

    Perjuangan perlawanan Rakyat Perserikatan Minahasa melawan Portugis telah berlangsung dari tahun 1512-1560, dengan gabungan perserikatan suku-suku di Minahasa maka mereka dapat mengusir Portugis. Portugis membangun beberapa Benteng pertahanan di Minahasa di antaranya.
  • Perlawanan Rakyat Ternate Terhadap Portugis
    1565

    Perlawanan Rakyat Ternate Terhadap Portugis

    Setelah berhasil menguasai Malaka, rombongan Portugis melanjutkan perjalanannya ke Kepulauan Maluku berlanjut ke Ternate pada 1512. Perlawanan rakyat Ternate terhadap Portugis dilatarbelakangi oleh tindakan sewenang-wenang dan monopoli perdagangan bangsa Portugis di Maluku sehingga terjadi perlawanan dari Sultan Khairun pada tahun 1565 yang kemudian diteruskan oleh Sultan Baabullah hingga pada akhirnya Portugis terusir dari Ternate pada 28 Desember 1577.
  • Perlawanan Rakyat Maluku Terhadap Portugis
    1570

    Perlawanan Rakyat Maluku Terhadap Portugis

    Bangsa Portugis tiba di Kerajaan Ternate sekitar 1513 untuk menjalin kerjasama dagang. Sayangnya, bangsa Portugis mulai memperlihatkan kelicikan dan pengkhianatan untuk memonopoli perdagangan. Hal ini kemudian membuat para pemimpin Maluku marah dan mengajak seluruh rakyatnya berperang melawan Portugis pada tahun 1570 Perlawanan rakyat Maluku terhadap portugis dipimpin oleh Sultan Baabullah.